Situs Baca Manga Online

3 min read

situs baca manga

Situs Baca Manga Online – Manga merupakan sebuah novel grafik yang dibuat di Jepang dan rata-rata menggunakan bahasa Jepang sebagai bahasa aslinya.

Namun sekarang ini manga sudah sangat berkembang dan dapat kamu temui manga-manga yang sudah di translate atau diartikan menjadi bahasa Indonesia sehingga memudahkan kita dalam membacanya,

Selain itu banyak juga manga yang telah dibuatkan animenya sehingga para pembaca selain dapat membaca manga dapat pula menonton animenya yang biasanya sangatlah mirip.

Sudah banyak sekali situs-situs yang menyediakan berbagai macam manga seperti mangaku, komiku, mangareader dan masih banyak lagi situs-situs yang dapat kamu manfaatkan untuk membaca manga.

Baca juga : 10 Aplikasi Baca Komik Gratis di Android Terbaik Tahun 2021

Berikut ini 11 Situs Baca Manga Online

1. Komiku

situs baca manga

Yang pertama adalah Komiku, Komiku memiliki tampilan yang sangat simple namun pastinya akan mudah dipahami oleh para pembaca manga yang masih baru.

Disana akan disediakan banyak sekali genre yang bebas kamu pilih, selain itu Komiku sangatlah up to date yang membuat kamu tidak akan bosan untuk menggunakannya setiap hari.

Selain itu akan ada manga-manga populer yang pastinya kamu sudah ketahui manga-manga tersebut, kamu bisa membacanya dari chapter 1 hingga chapter yang paling baru.

2. MangaReader

situs baca manga

Yang kedua adalah MangaReader, disana akan disediakan banyak sekali menu-menu, genre, atau kategori yang dapat kamu pilih-pilih seperti Action, Adventure, Drama, Fantasy, dan masih banyak lagi lainnya.

Chapter yang telah disediakan di MangaReader pun sangat lengkap dan bisa mengisi waktu luang kamu yang apabila masih bingung diisi dengan apa kamu bisa mengisinya dengan cara membaca manga yang ada di MangaReader.

Disana juga disediakan manga yang sangat populer seperti Onepucnh-Man, Bleach, Nanatsu No Taizai dan masih banyak lagi lainnya yang dapat kamu baca secara gratis.

3. Mangaku

situs baca manga

Siapa yang tidak kenal dengan situs baca manga satu ini, Mangaku merupakan salah satu situs yang menyediakan bacaan manga yang sangat lengkap dari yang kita kurang tahu tentang manga tersebut sampai yang sangat familiar.

Mangaku menyediakan secara lengkap per episodenya mulai dari episode pertama kali rilis manga tersebut hingga episode terbaru dan pastinya pada Mangaku menyediakan translate bahasa Indonesia yang akan memudahkan para pembacanya.

Untuk membacanya kamu hanya perlu membuka website yang bernama Mangaku di Google kamu dan selanjutnya cara manga yang ingin kamu baca dan cari episode berapa yang akan kamu baca, dan setelah itu akan tampil dan pastinya website ini menyediakan manga secara cuma-cuma atau gratis.

Baca juga : 10 Aplikasi Baca Manga Android Terbaik

4. Comic Walker

situs baca manga

Bagi kamu yang ingin membaca sebuah comic maka comic walker adalah tempatnya karena disediakan banyak sekali comic-comic yang dapat kamu baca secara gratis.

Yang kamu perlukan hanya masuk ke menu Free Comics yang ada di bagian kiri dan maka akan muncul banyak sekali comic-comic gratis yang dapat kamu pergunakan atau kamu baca secara online.

Comicnya pun sangat banyak mulai dari Gundam yang pastinya ketika kecil kita sering menontonnya, selain itu ada SGT Frog yang juga cukup terkenal, dan masih banyak lagi lainnya.

5. MangaPlus

situs baca manga

Apabila kamu mencari manga-manga terkenal seperti Assasination Classroom, One Piece, Tokyo Ghoul, My Hero Academia maka MangaPlus merupakan tempatnya.

Di MangaPlus juga disediakan 2 bahasa yang dapat kamu gunakan untuk membaca yaitu bahasa Indonesia dan juga bahasa Inggirs yang pastinya dapat memudahkan kamu apabila tidak memahami bahasa Inggris dapat menggunakan bahasa Indonesia.

Selain itu tampilan daripada websitenya cukup sederhana yang membuat kamu akan mudah paham apabila langsung menggunakannya.

6. Kissmanga

situs baca manga

Situs baca manga yang keenamp adalah Kissmanga, situs ini memiliki ratusan manga yang dapat kamu baca secara gratis dan juga sangatlah lengkap kamu dapat melihat dari chapter pertama hingga chapter yang baru.

Namun ketika sudah membuka komik salah satunya maka hanya akan disediakan bahasa Inggris yang membuat para pembaca bila tidak bisa bahasa Inggris akan sedikit kesulitan.

7. MangaID

mangaid

Karena di namanya terdapat kata ID yang berarti manga yang ada di MangaID memiliki bahasa Indonesia yang memudahkan para pembacanya dalam memahami langsung isi cerita karena tidak memerlukan translate lagi.

Ada banyak top-top manga yang nantinya dapat kamu baca seperti One Punch Man, Isekai Tensei, Kingdom, Star Martial God Technique, dan masih banyak lagi lainnya

8. MangaFox

mangafox

Sama seperti situs-situs sebelumnya, pada MangaFox akan disediakan banyak sekali manga yang dapat kamu baca, tampilan daripada MangaFox sangatlah simple namun banyak sekali iklan yang cukup mengganggu.

Walaupun iklannya cukup mengganggu, manga yang disediakan pada situs tersebut cukup lengkap dan juga banyak pada kategorinya juga sangatlah lengkap dan banyak.

9. Mangahere

mangahere

Mangahere sama seperti situs MangaFox yang dimana pada situsnya menyediakan banyak sekali manga-manga yang dapat dibaca secara gratis, namun dikarenakan mirip ada iklan-iklan yang sangat banyak sekali dan pastinya cukup mengganggu.

Namun iklan yang mengganggu tersebut dapat kamu hilangkan dengan menekan tombol X yang ada pada setiap iklannya, genre yang disediakan pada Mangahere juga sudah sangatlah banyak mulai dari Action, Adventure, Comedy, Romance, dan masih banyak lagi lainnya.

Baca juga : 10 Aplikasi Baca Novel Online Gratis di Android

10. Klikmanga

klikmanga

Situs manga gratis selanjutnya adalah Klikmanga, pada klikmanga sudah disediakan bahasa Indonesia yang dapat kamu pakai dan pastinya memudahkan para pembaca yang ingin membaca manga pada Klimanga.

Selain itu banyak juga manga-manga yang kamu baca mulai dari awal dan hingga tamat karena sangatlah lengkap dan pastinya apabila ada lanjutannya akan di update pada Klikmanga.

11. Komikcast

situs baca manga

Situs baca manga gratis yang terakhir adalah komikcast, komikcast memiliki tampilan yang sangat simple namun pastinya akan sangat menarik apabila digunakan untuk membaca manga atau komik.

Apabila kamu pengguna dari situs komikcast yang sangat setia kamu bisa bergabung di Discord yang sudah disediakan linknya pada website Komikcast.

Genre yang disediakan pun sangatlah banyak yang membuat kamu dapat membaca setiap genre untuk mengisi waktu sehari-hari, genre-genre tersebut ialah seperti Comedy, Cooking, Drama, Fantasy, Action, dan masih banyak lainnya.

Itulah 11 situs baca manga yang dapat kamu manfaatkan dan gunakan untuk membaca manga secara gratis dan pastinya dapat kamu lakukan secara online. Apabila kamu ingin membaca artikel lainnya maka kamu bisa mengunjungi Kabelkusutblog.com.