7 Cara Mengatasi Sinyal Hilang Pada HP Android atau iOS Dengan Cepat – Banyak sekali hal yang dapat membuat sinyal pada HP kalian hilang mulai dari kartu sim kalian rusak, kalian tidak pas memasangnya kartu sim pada HP kalian dan masih banyak lainnya.
Sinyal yang tiba-tiba hilang dari perangkat smartphone android atau iOS kita pastinya akan membuat kesal yang sebelumnya kalian sedang menononton YouTube maka seketika akan menjadi buffering dan sangat amat menggangu dan ketika kalian sedang browsing maka akan terjadi gangguan.
Sebelum membahas cara mengatasi sinyal hilang mari kita bahas dulu apa penyebab-penyebab yang membuat sinyal di HP kita hilang.
Baca juga : Cara Mengatasi Sinyal Axis Hilang & Tidak Ada Layanan Dengan Mudah
Dibawah ini adalah penyebab-penyebab sinyal hilang pada hp Android maupun iOS :
1. Sim yang kalian pasang tidak pas
Penyebab yang pertama ada lah kalian memasang sim tidak pas, kendor, atau longgar. Jika kalian memasang kartu sim longgar maka akan mengakibatkan sinyal tidak akan muncul di HP kalian. maka coba kalian cek kembali slot sim kartu di HP kalian apakah longgar ataukah tidak jika longgar kalian dapat mengencangkannya.
2. Rusaknya perangkat keras atau hardware HP kalian
Apabila HP kalian pernah terbanting masuk ke dalam Air itu akan dapat menyebabkan karat pada bagian slot sim atau bagian lainnya yang dapat menyababkan sinyal di HP kalian tidak muncul, jika itu terjadi kalian dapat membenarkan HP kalian ke konter resmi HP kalian atau konter-konter HP yang kalian percaya.
3. Cuaca di tempat kalian sedang tidak baik
Cuaca dapat menggangu jaringan di HP kalian yang menyebabkan jaringan di HP kalian hilang. Admin sendiri sering mengalami itu jika terjadi hujan yang cukup deras HP admin sering mengalami hilang sinyal. Apabila sedang terjadi hujan yang cukup deras disertai petir lebih baik kalian jangan menggunakan HP kalian karena dapat menyebabkan kalian tersambar petir.
4. Sinyal provider yang kalian pakai tidak ada di daerah kalian
Apabila kalian berpergian ke suatu daerah pasti kalian akan menemui yang namanya susah sinyal atau sinyal hilang, yup, itu diakibatkan tidak adanya jaringan provider tersebut di daerah itu. Jadi coba kalian cek apakah jaringan di tempat itu ada atau tidak, atau kalian dapat membawa 2 provider berbeda ke tempat tersebut.
5. Mati lampu atau listrik padam di daerah kalian
Mati lampu dapat mengakibatkan sinyal hilang karena tower provider atau BTS di tempat kalian padam atau tidak aktif sehingga sinyal di HP kalian hilang atau akan berkurang sinyalnya karena HP kalian akan berusaha menggapain tower atau BTS yang aktif di daerah yang cukup jauh. Jika mengalami itu kalian dapat menunggu sampai nyala kembali listriknya atau kalian dapat ke tempat yang listriknya tidak padam.
6. Null IMEI atau Hilangnya IMEI
Jika HP kalian mengalami Null IMEI atau Hilangnya IMEI itu dapat dipastikan jaringan di HP kalian juga akan hilang yang menyebabkan kalian tidak dapat menggunakan Internet.
Null IMEI biasanya diakibatkan oleh Factory Reset atau reset pabrik, Flash, Kalian melakukan root pada android, dan Hard Reset.
Dibawah ini adalah 7 Cara Mengatasi Sinyal Hilang Pada HP Android atau iOS Dengan Cepat :
1. Restart HP kalian
Jika kalian mengalami sinyal hilang kalian dapat melakukan restart atau hidupkan ulang pada HP, Jika kalian melakukan itu Handphone kalian akan mereset ulang jaringan kalian untuk mencari jaringan lagi. Meskipun masalah mungkin tetap hanya sementara dan mungkin akan terulang lagi di kemudian hari. Bagi orang yang sudah paham mereka akan sering melakukan ini tindakan ini, karena cara ini terbilang sangatlah mudah. – www.technobezz.com
2. Hidup dan Matikan Mode Pesawat
Banyak orang yang mengalami sinyal hilang menggunakan cara ini, cara ini dapat membantu HP kalian yang tadinya tidak ada sinyal dan dapat memunculkan sinyalnya kembali. Karena hidup matikan mode pesawat hampir sama seperti merestart HP yaitu HP kalian akan merestart ulang jaringan kalian dan berusaha kembali mencari jaringan.
Jika kalian ingin mengaktifkan di HP, kalian dapat menarik ke bawah bagian poni HP kalian dan kalian cari logo atau icon pesawat, ketuk icon tersebut untuk menghidupkan mode pesawat tunggu sampai 30 detik lalu matikan mode pesawat tersebut.
Baca juga : 6 Cara Mengatasi Sinyal Internet Indosat Hilang Dengan Cepat & Mudah
3. Cobalah Berpindah Tempat
Jika memang tidak ada sinyal di daerah yang anda kunjungi atau kalian baru membeli kartu dari provider lain dan tidak ada sinyalnya ketika kalian bawa pulang. Cobalah kalian berpindah tempat yang agak jauh dari tempat kalian sekarang mungkin memang jaringan tidak tersedia di tempat kalian atau sedang adanya perbaikan jaringan.
4. Coba Update Perangkat Lunak di HP Kalian
Aplikasi atau perangkat lunak di HP kalian harus diperbaraui secara tepat waktu sehingga perangkat kalian dapat bekerja sewajarnya atau normal. Ketika kalian melakukan pembaruan kepada perangkat lunak itu dapat memperbaiki bug atau masalah pada perangkat yang belum di perbaiki. Kalian dapat memperbarui perangkat lunak di pengaturan pada HP kalian masing-masing.
5. Tukar SIM yang Error di Hp Kamu ke Hp Lain
Terkadang kartu error atau sinyal yang tidak muncul di hp android maupun iOS di sebab oleh error tempat simcard pada hp kalian dan ada sedikit masalah di bagian dalam hp kalian.
Apabila kalian ingin memastikannya coba kalian pidah kartus sim dari hp kalian ke hp teman atau hp lain yang ada di dekat kalian dan apabila sim tersebut bisa di hp teman kalian berarti sudah bisa dipastikan bahwa di hp kalian sedang ada error atau masalah di bagian mesin simcard.
6. Hubungi Customer Service Provider atau Operator
Apabila kamu sudah mencoba 5 cara di atas dan masih belum bisa juga kalian dapat menghubungi customer service operator masing-masing yang kalian gunakan. Dengan menghubungi operator tersebut kalian dapat menanyakan prihal tidak munculnya sinyal pada kartu yang kalian pakai.
7. Factory Reset atau Reset Pabrik
Jika 6 cara di atas tidak bisa juga untuk memunculkan sinyal HP kalian kalian dapat melakukan cara 1 ini yaitu melakukan reset pabrik atau factory reset. Factory reset adalah mengembalikan pengaturan HP ke semula seperti baru.
Untuk melakukan factory reset pastikan semua data-data penting yang terdapat pada HP kalian sudah terbackup atau tersimpan di tempat lain karena jika kalian melakukan factory reset itu dapat mengakibatkan hilangnya data-data di HP kalian. Untuk melalukan factory reset kalian dapat ke pengaturan, selanjutnya pilih Buat Cadangan & Setel Ulang, dan selanjutnya Kembalikan ke Setelan Pabrik. Setiap HP memiliki cara yang berbeda-beda dalam melakukan reset pabrik atau factory reset.
Demikian atikel mengenai 7 Cara Mengatasi Sinyal Hilang Pada HP Android atau iOS Dengan Cepat, Jika kalian ingin membaca artikel seputar tutorial kalian dapat mengunjungi : kabelkusutblog.com