Manfaat Daun Pepaya Untuk Kesehatan

1 min read

manfaat daun pepaya

Manfaat daun pepaya – Tumbuhan di daerah tropis, pepaya sangat mungkin menjadi buah yang dicintai masyarakat. Buah yang berwarna orange ini dah memiliki biji yang cukup banyak. Menurut buku dari Healing Foods oleh DK Publishing House, Pepaya dikenal memiliki sifat antibakteri dan mempromosikan pencernaan yang baik dan hampir setiap bagian dari tanaman pepaya ini dapat sekali digunakan. – food.ndtv.com

manfaat daun pepaya

Buah ini dikenal kaya akan banyak vitamin yaitu di antaranya Vitamin E, Vitamin C, dan beta carotine, beta carotine sendiri adalah membuat buah ini sarat akan sifat antioksidan, biji pada buah pepaya ini kaya akan asam lemak, Artikel ini akan membahas pada daunnya saja baik di buat jus maupun lainnya.

Baca juga : Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Obat

Kandungan Gizi Daun Pepaya

Kandungan gizi daun pepaya sangat amat beragam yaitu diantaranya Vitamin A 18250 SI, Vitamin B 0,5 miligram per 100 gram daun pepaya, Vitamin C 140 miligram per 100 gram daun pepaya, Kalori 79 kal per 100 gram, protein 8,0 gram per 100 gram daun pepaya, Lemak 2,0 gram per 100 gram daun pepaya, Karbohidrat 11,9 gram per 100 gram daun pepaya, Kalsium 353 miligram per 100 gram daun pepaya, dan air 75,4 gram per 100 gram daun pepaya. Daun pepaya juga mengandung carposide yang dapat dijadikan sebagai obat cacing. Daun pepaya terasa pahit karena terdapat zat papain di dalamnya, namun zat tersebut bersifat stomakik yaitu dapat meningkatkan nafsu makan kalian. – wikipedia.org

Dibawah ini adalah manfaat daun pepaya untuk kesehatan :

  1. Membantu pencernaan

    Daun pepaya mengandung enzim papain dan chymonpapain. Keduanya dapat membantu pencernaan, mencegah sembelit dan membersihkan usus besar. Enzim papain juga membantu dalam penyembuhan dan mencegah sakit maag.

    Daun pepaya juga mengandung protease dan amilase. Kedua enzim tersebut membantu memecah protein, mineral, dan karbohidrat yang dapat membantu pencernaan. Sifat anti-inflamasi yang tinggi pada daun pepaya dapat menguangi peradangan perut dan usus besar. Jika di buat jus daun pepaya dapat menyembuhkan ulkus peptikum dengan mebunuh bakteri H.Pylori karena sifat antimikrobanya.

  2. Dapat meningkatkan pertumbuhan rambut

    Ekstrak daun pepaya dapat digunakan untuk meningkatkan pertumbuhan rambut kalian, mencegah kebotakan dan penipisan rambut. Daun pepaya ini adalah salah satu bahan penting yang digunakan dalam shampo anti-ketombe karena terdapat senyawa karpain.

    Di dalam daun pepaya terdapat komponen yang bernama alkaloid yang efektif dalam menghilangakn kotoran dan minyak dari kulit kepala kalian. Daun pepaya juga dapat berfungsi sebagai kondisioner alami dan dapat membuat rambut kalian berkilau.

    Baca juga : Manfaat Buah Pepaya Untuk Kesehatan

  3. Dapat membantu mengobati masalah kulit

    Di dalam jus daun pepaya memiliki kandungan yang kaya akan Vitamin A dan Vitamin C, yang dapat meningkatkan kesehatan kulit dan membuat kulit lebih sehat dan juga bercahaya. Jus daun pepaya dapat menekan aktivitas radikal bebas. Senyawa karpain yang tedapat di dalam jus daun pepaya dapat memeriksa pertumbuhan kelebihan mikro-organisme, dan membersihkan kulit kalian dari racun, dan dapat juga memberikan perlindungan kepada kulit wajah seperti jerawat, dan bintik hitam.

  4. Dapat meningkatkan glukosa darah

    Jus daun pepaya dapat meningkatkan toksin insulin dan mengatur kadar glukosa dalam tubuh. Kandungan daun pepaya terhadap penguatan sel yang tinggi dari daun pepaya juga dapat mengurangi kerusakan hati dan ginjal.

  5. Memperkuat daya tahan tubuh

    Manfaat daun pepaya yang terakhir adalah daun pepaya dapat memperkuat daya tahan tubuh. Di dalam daun pepaya terdapat kandungan yang bernama phytonutrien. Kandungan tersebut dapat melindungi tubuh kalian dari penyakit kanker, penuaan, alergi, infeksi perut, dan kardiovaskular

Apabila kalian ingin membaca artikel tentang kesehatan lainnya kalian dapat mengunjungi : kabelkusutblog.com/kesehatan/