10 Website Belajar Coding Online Secara Gratis

3 min read

website belajar coding

10 Website belajar coding online secara gratis – Di jaman modern kali ini di perlukan kemampuan coding yang membantu kalian dalam berbagai hal yaitu membuat aplikasi handphone membuat website dan lainnya.

Belakangan ini tren belajar coding sangat amat meningkat dari tahun ke tahun, apalagi menteri pendidikan merencanakan kurikulum masuk ke sekolahan. Masifnya perkembangan teknologi ditengaragi menjadi penyebab meningkatnya tren coding ini. Teknologi kini semakin mengintegrasikan beragam aspek dan membuat kehidupan jauh lebih mudah daripada sebelumnya.

website belajar coding

Baca juga : Cara membuat tulisan berjalan di HTML

Web Development memiliki 2 bagian, yaitu :

  • Web Development itu sendiri. Pada web development pengembangan berfokus pada teknis sebuah website atau situs yang biasanya disebut Back End Development.
  • Web Design. Pada bagian web design developer akan berfokus hanya kepada tampilan atau biasa disebut UI/UX sebuah website atau aplikasi. Pengembangan ini biasanya di beri nama Front End Development.

Berikut ini 10 Situs atau Website Belajar Coding Online Secara Gratis :

1. W3Schools.com

w3school

W3Schools.com adalah situs web developer informasi, dengan tutorial dan referensi yang berkaitan dengan topik pengembangan web seperti HTML, CSS, JavaScript, PHP, SQL, dan JQuery. Website ini mendapatkan namanya dari singkatan WWW atau World Wide Web atau W3. W3Schools tidak berafiliasi dengan W3C.

Situs ini menyediakan panduan referensi yang mencakup banyak aspek pemrograman web, termasuk HTML, XHTML, CSS, XML, JavaScript, PHP, ASP, SQL dll. W3Schools menyediakan banyak sekali contoh kode. kalian dapat mengetes kode tersebut dengan menggunakan kode editor online yang tersedia di situs tersebut, kalian juga dapat mengedit dan menyelesaikan kode di editor online tersebut. Situs ini sangat mudah di pahami bagi kalian yang pemula di bidang web programming.

2. w3bai.com

w3bai

w3bai.com situs yang mirip dengan W3Schools.com bedanya hanya dengan bahasanya w3bai menggunakan bahasa Indonesia dan tampilannya agak berbeda dengan W3Schools. di w3bai.com kalian dapat belajar banyak sekali pemograman web diantaranya HTML, CSS, JavaScript, jQuery, SQL, PHP dan masih banyak yang lainnya.

w3bai sangat mudah di pahami karena dia menggunakan bahasa Indonesia. Di w3bai.com juga di sediakan kode editor online yang dapat kalian ubah-ubah sesuai kemauan kalian.

3. Codeacademy

codeacademy

Codeacademy didirikan pada bulan Agustus 2011 oleh Zach Sims dan Ryan Bubinski. Sims keluar dari Columbia University untuk fokus pada peluncuran sebuah usaha, dan Bubinski lulus dari Columbia pada tahun 2011. Perusahaan Codeacademy berkantor pusat di New York City ini, mengumpulkan $2.500.000 dalam pendanaan Seri A pada bulan Oktober 2011 dan $10.000.000 dalam pendanaan Seri B pada bulan Juni 2017. 7 putaran terakhir pendanaan dipimpin oleh index Ventures. CrunchBase melaporkan tambahan Seri C putaran pendanaan untuk jumlah yang tidak diungkapkan oleh Boomberg pada bulan Juni 2013.

Codeacademy adalah platform atau situs interaktif online yang menawarkan kelas pengkodean gratis yang terdiri dari 12 bahasa pemrograman yang berbeda diantaranya Python, Java, JavaScript (jQuery, AngularJS, React.js) Ruby, SQL, C++, dan Sass, serta markup bahasa HTML dan CSS. situs ini juga menawarkan pilihan PRO atau yang berbayar yang memberikan pengguna akses ke pembelajaran pribadi, kuis, proyek realistis, dan bantuan langsung dari Advisor.

4. CodeSaya.com

website belajar coding

CodeSaya merupakan salah satu situs kursus website yang dibuat oleh salah satu coder di Indonesia. Kalian dapat belajar banyak sekali dari situs ini diantaranya Python, PHP, JavaScript, Git, dan masih banyak yang lainnya. CodeSaya menggunakan bahasa Indonesia sehingga kalian akan mudah belajar di situs ini.

5. Coursera

website belajar coding

Coursera adalah situs yang sudah didirikan sejak 2012 oleh dua orang profesor Stanford Computer Science yang ingin membagikan ilmu dan kemampuan mereka untuk kalian atau dunia. Selain menyediakan ilmu yang lainnya Coursera juga menyediakan ilmu coding. Mulai dari pemograman dasar sampai dengan expert dapat kalian temui di Coursera.

Sayangnya tidak semuanya gratis di Coursera kalian harus membayar untuk masuk ke beberapa materi tertentu. namun jangan berkecil hati di situs ini juga ada beberapa tutorial yang gratis di dalamnya.

6. Udemy

website belajar coding

Selain menawarkan pembelajaran lainnya Udemy juga menawarkan pembelajaran website. Situs ini mirip dengan Coursera yang menawarkan layanan yang sama. Tinggal diamana kalian menemukan kenyamanan untuk belajar coding PHP dan pemograman lainnya sesuai dengan kemampuan dan tipe belajar anda.

Website ini tidak semuanya gratis namun kalian bisa mencari kursus yang free sehingga kalian bisa memulai belajar tanpa harus memikirkan biaya yang harus di bayar.

7. Codeasy

website belajar coding

Codeasy adalah situs belajar coding online gratis yang menawarkan metode yang cukup menyenangkan dan kreatif dalam membantu kalian menguasai coding. Jadi di situs Codeasy kalian akan belajar pemograman dar dasar hingga tingkat lanjut yang mana cara ini sangat cocok bagi kalian yang pemula. Di antara bahasa pemograman yang bisa kalian pelajari di situs ini antara lain C#, C++, Java dan lain sebagainya.

8. Upskill

website belajar coding

Upskill merupakan situs untuk belajar coding secara online dan bisa diakses oleh pemula. Fokus utama dari kursus online ini adalah web development. di situs ini tersedia banyak sekali pembelajaran mulai dari WordPress plugin development, WordPress best practicess, JavaScript, HTML5 dan CSS3, PHP, MySQL, Node.js, Ruby, dan masih banyak lainnya.

9. Codeschool

website belajar coding

Codeschool adalah situs pembelajaran coding yang memiliki interface yang cukup menarik sehingga para user baru akan merasa betah belajar atau berlama-lama di situs ini. Di situs ini memiliki video yang dapat kalian lihat untuk media pembelajaran kalian. Di Codeschoolini kalian dapat belajar beberapa pemograman antara lain HTML, CSS, Ruby on Rails, JavaScript, dan masih banyak yang lainnya.

10. Code.org

website belajar coding

Website belajar coding yang terakhir adalah Code.org situs belajar coding gratis yang telah memiliki pengguna sampai satu juta orang. Situs ini dibuat dengan tujuan untuk membuat pemograman menjadi kurikulum pendidikan umum dan reguler. Di situs ini kalian dapat belajar beberapa pemograman antara lain C#, C++, JavaScript, HTML,PHP dan masih banyak lainnya.

Jika kalian ingin membaca artikel inspiratif lainnya di blog ini kalian dapat mengunjungi link berikut : kabelkusutblog.com