10 Game PC Offline Gratis dan Juga Legal dapat dimainkan

4 min read

game pc offline

10 Game PC Offline – Bermain game tidaklah asing bagi kita karena hampir setiap hari kita bermain game yang ada di Android atau Mobile dan juga yang ada di PC atau Laptop.

Game juga dapat mengisi waktu luang kita agar tidak bosan dalam menjalani waktu luang tersebut, dengan bermain game online kita dapat bermain dengan teman-teman yang jauh.

Namun bermain game online memerlukan konektifitas yang lancar ataupun kuota yang banyak, untuk kamu yang tidak memiliki kedua hal tersebut maka kamu bisa bermain game offline yang tidak memerlukan kedua hal tersebut.

Bermain game offline juga sangatlah menarik apalagi bermain game yang memiliki cerita yang membuat kita ingin tahu kelanjutannya, bahkan seriallnya akan terus berlanjut.

Apabila kamu ingin bermain game Offline, kabelkusutblog.com akan coba membantuk kamu untuk memilihnya yang menarik dan juga yang terbaik.

Baca juga :

Berikut ini 10 Game PC Offline dan Juga Legal dapat dimainkan

1. Minecraft

game pc offline

Siapa yang tidak tahu game satu ini, game yang berbentuk kotak-kotak ini sudah banyak sekali pemainnya.

Dengan ciri khas kotak-kotak tersebut setiap orang bisa mengkreasikannya menjadi bangunan, bahkan bisa membuat kota dengan kreatifitas masing-masing dari para pemain.

Game ini dapat kamu mainkan gratis apabila kamu memiliki linsensi resmi dari Windows 10, untuk mendapatkannya kamu hanya perlu masuk ke bagian Xbox yang ada di setiap Windows 10, dan cari Minecraft.

Spesifikasi PC :

  • OS : Windows 7 Ke atas
  • Processor : Intel Core i3-3210 / AMD A8
  • Ram : 2GB
  • Graphics : Intel HD Graphics 4000
  • DirectX : 9
  • Disk Space : 4 GB

2. GTA : San Andreas

game pc offline

Siapa yang tidak tau GTA : San Andreas yang pemeran utamanya pun kita pasti mengetahuinya yaitu Carl Johnson atau biasa disingkat dengan sebutan CJ.

Game ini sudah lama sekali dirilis oleh Rockstar Games yaitu pada tanggal 26 Oktober 2004, game ini menjadi game kesukaan bagi kebanyakan orang karena dapat melakukan banyak sekali hal di game ini.

BIasanya ketika kita masih kecil kita sering memainkannya di rental ps bersama teman dan sekedar bejalan-jalan saja berkeliling kota hingga waktu yang kita pakai sudah habis.

Namun sekarang kamu bisa memainkannya di PC dengan mudah dan pastinya kamu juga bisa menyelesaikan misi yang sama seperti di console dahulu kala.

Spesifikasi PC :

  • OS : Windows XP Ke atas
  • Processor : Pentuim III
  • Ram : 256 MB
  • Graphics :
  • DirectX : 8.1
  • Disk Space : 3.6 GB

3. Life is Strange – Episode 1

life is strange 1

Game ini bercerita tentang karakter utama yang bernama Max Caulfield seorang fotografer handal yang dapat mengulang jalannya waktu seesuai keinginanya, ia berkeinginan menyelamatkan temannya.

Di game ini memiliki unsur mistis yang akan membuatmu tertantang untuk memainkannya, yang membuat adrenalinmu teruji.

Kamu bisa mendownload game ini secara resmi dan gratis di Steam, dengan cara mencarinya dan mendownloadnya.

Spesifikasi PC :

  • OS : Windows Vista Ke atas
  • Processor : Dual Core 2.0GHz
  • Ram : 2 GB
  • Graphics : ATI or NVidia card w/ 512 MB RAM (not recommended for Intel HD Graphics cards)
  • DirectX : 9.0
  • Disk Space : 5 GB

4. Life is Strange 2

game pc offline

Game Life is Strange 2 merupakan game yang dibuat lanjutan dari game sebelumnya karena mengalami kesuksesan yang besar jadi developer dari game tersebut membuat Life is Strange 2.

Tokoh dari Life is Strange 2 ini adalah Sean Diaz yaitu adalah kakak dari Daniel seorang yang memiliki kekuatan destruktif.

Cerita di game lanjutannya ini sangat panjang yang membuatmu akan betah untuk memainkannya, konflik konflik antara para karakter akan membuat suasana menjadi sangat meyentuh.

Jika kamu menginginkan game ini, kamu dapat mendownloadnya secara legal dan gratis dengan menggunakan Steam dan kamu dapat memainkannya.

Spesifikasi PC :

  • OS : Windows 7 ke atas (64 bit)
  • Processor : Intel Core i3-2100 (3.1GHz) or AMD Phenom X4 945 (3.0GHz)
  • Ram : 4 GB
  • Graphics : Nvidia GeForce GTX 650 2GB or AMD Radeon HD 7770 2GB
  • DirectX : 11
  • Disk Space : 40 GB

5. The Sims 4

game pc offline

Semua orang pasti sudah mengetahui game ini, game yang bertemekan kehiduapan sehari-hari ini memiliki fitur yang sangat seru untuk dimainkan setiap harinya.

Game ini juga dapat kamu mainkan secara offline jadi kamu tidak harus membuang-buang kuota lagi untuk memainkan game ini, yang pastinya kamu dapat mensave apa yang telah kamu buat di game ini.

Spesifikasi PC :

  • OS : Windows 7 ke atas (64 bit)
  • Processor : 1.8 GHz Intel Core 2 Duo, AMD Athlon 64
  • Ram : 4 GB
  • Graphics : 128 MB of Video RAM and support for Pixel Shader 3.0. Supported Video Cards: NVIDIA GeForce 6600 or better, ATI Radeon X1300 or better, Intel GMA X4500 or better
  • DirectX : 9.0
  • Disk Space : 17 GB

6. Lego : The Lord Of The Rings

lego lord of the rings

Lego merupakan sebuah permainan menyusun satu per satu untuk dijadikan suatu benda, ini bisa dimainkan secara kreatif.

Lego pun memiliki beberapa game yang bertemakan menyusun seperti itu, game ini sangat bisa dimainkan untuk anak kecil karena tidak mengandung unsur kekerasan.

Kamu juga bisa bermain bersama teman kamu, karena dapat dimainkan bersama dua orang.

Game ini bertemakan The Lord Of The Rings yang sudah ada filmnya lebih dahulu, di game ini juga memiliki rintangan-rintangan yang harus kamu selesaikan dengan cara menyusun Lego.

Spesifikasi PC :

  • OS : Windows XP ke atas
  • Processor : Dual Core CPU 2GHz (Pentium D or better)
  • Ram : 1 GB
  • Graphics :  NVIDIA® 7600, 7800, 8800 GT or ATI Radeon™ HD 1950 or higher
  • DirectX :
  • Disk Space : 8 GB

7. LEGO : Marvel Super Heroes

game pc offline

Sama seperti game sebelumnya game ini juga dimainkan dengan cara menysusun Lego yang ada di game, game ini tidak terlalu sulit untuk dimainkan karena cukup mudah.

Game ini juga sangatlah cocok dimainkan untuk anak-anak kecil karena membantu untuk mengatur strategi dalam menyelesaikan misi-misi yang ada di game ini.

Spesifikasi PC :

  • OS : Windows XP ke atas
  • Processor : Dual Core CPU 2GHz 
  • Ram : 2 GB
  • Graphics : NVIDIA GeForce 7600 GS or ATI Radeon X1950 Pro
  • DirectX : 10
  • Disk Space : 7 GB

8. The Elder Scrolls V: Skyrim Special Edition

game pc offline

Skyrim menceritakan bahwa kamu menjadi seorang Dragonborn, Dragonborn sendiri merupakan seorang pahlawan yang akan membasmi naga yang muncul untuk membebaskan dunia dari kehancuran oleh naga.

Game ini menampilkan grafik yang sangat bagus yang akan membuat mata kamu terkesima, walaupun ini adalah game yang sudah lama namun masih banyak juga pemainnya.

Spesifikasi PC :

  • OS : Windows 7ke atas
  • Processor : Intel i5-750 or AMD Phenom II X4-945
  • Ram : 8 GB
  • Graphics : NVIDIA GTX 470 1GB or AMD HD 7870 2GB
  • DirectX :
  • Disk Space : 12 GB

9. STAR WARS Jedi: Fallen Order

game pc offline

Game ini merupakan game yang dikhususkan bagi kamu penggemar dari Star wars karena akan ditampilakan berbagai macam atribut yang ada di star wars yang membuatnya menjadi tergugah untuk memainkannya,

Star Wars Jedi : Fallen Order baru-baru ini masuk dalam nominasi di Steam, yang membuatnya tidak diragukan lagi bahwa game ini sangat bagus untuk dimainkan bagi setiap orang.

Spesifikasi PC :

  • OS : Windows 7 ke atas (64 Bit)
  • Processor : AMD FX-6100 or Intel i3-3220
  • Ram : 8 GB
  • Graphics : MD Radeon HD 7750 orNVIDIA GeForce GTX 650
  • DirectX : 11
  • Disk Space : 55 GB

10. Half Life 2

half life 2

Game PC offline yang terakhir adalah Half Life 2. Apabila kamu pencinta dari game FPS maka game ini sangatlah cocok bagi kamu, karena game ini dapat dimainkan di PC sekarang ini, karena game ini tidaklah terlalu berat untuk dimainkan.

Game ini memiliki teka-teki di dalamnya, dan alur ceritanya yang tidak kalah dengan game-game baru sekarang ini, selain itu juga kamu dapat mengendarai kendaraan yang ada di dalam game tersebut.

Spesifikasi PC :

  • OS : Windows XP ke atas
  • Processor : 1.7 Ghz
  • Ram : 512 MB
  • Graphics :
  • DirectX : 8.1
  • Disk Space : 6,5 GB

Sekian artikel mengenai 10 Game PC Offline Gratis dan Juga Legal dapat dimainkan. Jika kalian ingin membaca artikel inspiratif lainnya di blog ini kalian dapat mengunjungi link berikut : kabelkusutblog.com